head

Silaturahim Civitas Jurusan Ilmu Ekonomi Islam

Pada hari Jumat (26/9) T-Smart mengadakan acara Silaturahim Civitas Jurusan Ilmu Ekonomi Islam. Acara ini dihadiri oleh kaprodi IEI beserta mahasiswa/i dari angkatan 10 s.d. 13. Acara ini bertujuan mempererat tali silaturahim antara civitas jurusan setelah libur panjang. Selain itu acara ini pun diadakan dalam rangka menyambut angkatan 13 yang baru memasuki masa-masa kuliah di kampus Sentul. Alhamdulillah acara ini berjalan lancar dari awal sampai akhir.

Acara dibawakan oleh 2 orang MC yaitu Hafia dan Dika dari IEI 12. Mereka membawakan acara dengan baik. Diawali dengan pembukaan lalu pembacaan ayat suci al quran oleh Iqbal dari IEI 12. Setelah itu sambutan dari ketua T-Smart yaitu Robby dari IEI 11. Dalam sambutannya robby menegaskan pentingnya silaturahim dan memberikan ucapan selamat datang kepada mahasiswa IEI 13. Selain itu Robby pun memhohon doa bagi saudari Humairoh yang beberapa waktu lalu telah berpulang meninggalkan keluarga besar T-Smart.

Lalu sambutan selanjutnya dibawakan Bu Anita Priantina selaku kepala prodi Ilmu Ekonomi Islam. Dalam sambutannya, bu Anita menekankan pentingnya bermasyarakat bagi mahasiswa/i Ilmu Ekonomi Islam. Beliau menekankan bahwa kecerdasan kognitif saja tidak cukup, namun harus juga bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Lalu Bu Anita pun mengingatkan kepada angkatan 11 agar segera menyelesaikan laporan magang.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan dari setiap angkatan. Yang pertama adalah Abdul Muiz dari IEI 11. Beliau membawakan sambutannya dengan lucu layaknya stand up comedy, namun satu pesan yang dia sampaikan agar anak-anak IEI jangan jaim, namun harus supel dalam bergaul. Dilanjutkan dengan sambutan Jabbar dari IEI 12, yang memberi motivasi bahwa mahasiswa IEI walaupun sedikit namun berkualitas dan mampu bersaing. Dia mengutip ayat bahwa berapa banyak kelompok kecil mengalahkan kelompok besar dengan izin Allah. Terakhir adalah sambutan dari Wahyu IEI 13 sekaligus perkenalan personil angkatan 13 satu per satu.

Setelah sambutan-sambutan giliran panitia Family Gathering yang memberikan pengumuman-pengumuman untuk pelaksanaan Famgath. (Rob)